Produsen telepon selular terbesar dunia, Nokia menyatakan akuisisi atau pengambilalihan terhadap perusahaan penyedia layanan cerdas berbasis geografi, Metacarta. Nokia tidak mengungkapkan nilai akuisisi yang dibayarkannya dalam kesepakatan yang diumumkan Jumat (9/4/2010) lalu itu.
Layanan tersebut ditengarai sebagai bagian dari strategi untuk memperkuat layanan peta dan navigasi di ponsel. Pada Januari 2010 lalu, Nokia membuat keputusan yang revolusioner karena menggratiskan layanan peta dan navigasi di ponsel. Nokia juga membuat aplikasi lokal yang mendukung untuk menambah fitur-fitur pamnfaatna layanan gratis tersebut.
Penyediaan layanan peta gratis dari Nokia memperkuat persaingannya dengan Google yang lebih dulu menawarkan navigasi bebas di pasar smartphone berbasis Android.
sumber : kompas.com